Photo: Puluhan Massa dan APH Datangi Lahan Warga Eks Tambak Udang
Utustoria.com, Banggai – PT. Matra Arona Banggai paksakan alat berat melakukan aktivitas di lahan warga yang masih bersengketa. Kamis, 16 November 2023.
Padahal sebelumnya, perusahaan telah menyatakan sikap mengeluarkan alat berat melalui berita acara pada tanggal 8 November 2023.
Dalam point itu yang ditandatangani Hendra Katili, selaku Manajer pihak perusahaan ternyata ingkar atas kesepakatan tidak melakukan aktivitas perusahaan.
“Bahwa perusahaan akan bertanggung jawab secara hukum jika kemudian hari terdapat pelanggaran sesuai yang disepakati bersama dengan masyarakat pemilik lahan” Kutip surat pernyataan tersebut.
Sementara itu menurut Bambang salah satu warga pemilik lahan bahwa upaya paksa penggusuran pihak perusahaan ini telah dilakukan beberapa kali.
“Sudah banyak kali dorang ba paksa kase masok alat di lahanya torang” Ungkapnya.
Sebelumnya PT. MAB dengan beberapa massa yang di duga bayaran mengawal paksa alat berat Dozer dan Loader. Tak hanya itu, puluhan oknum polisi dan TNI turut mendatangi tempat aktivitas perusahaan.
Puluhan warga pemilik lahan eks tambak udang ini juga menerangkan bahwa akan melaporkan kasus ini ke Kapolri, Panglima TNI, Kompolnas RI dan beberapa lembaga nasional lainya. (Go)