
Photo: DPC GMNI Poso
Utustoria.com, Poso – Pekan Penerimaan Anggota Baru GMNI Poso Dan Pembentukan Cabang Poso Berjalan Dengan Lancar.
Pada tanggal 20 – 21 Oktober 2023.
GMNI Cabang Luwuk Banggai mendampingi GMNI Cabang Poso dalam pembentukan sekaligus pelaksanaan Pekan Penerimaan Anggota Baru GMNI Poso yang pertama kali.
GMNI cabang Luwuk Banggai sebagai Cabang yang definitif melakukan PPAB dan Pembentukan Cabang Poso di Kecamatan Tentena Kabupaten Poso, Bertempat di Aula Rektorat Universitas Kristen Tentena(Unkrit).
Dalam pelaksanaan Pekan Penerimaan Anggota Baru yang Bertemakan “Gotong Royong Membumikan Ajaran Marhaenisme”.
Di Ikuti langsung 30 Peserta yang berasal dari dua Universitas yang ada di Poso Universitas Sintuwu Maroso dan Universitas Kristen Tentena sesuai dengan penyampaian Sekertaris Panitia PPAB Bung Rian Mohama.
Dalam kaderisasi tersebut pemateri dibawakan Langsung Oleh Bung Rifat Hakim (Ketua DPC GMNI LB), Bung Abdul, Bung Fadli nang, Bung Afandi Bungalo, Bung Dayat (Ketua DPC GMNI Touna) dan Ketua DPD PA GMNI Sulteng Bung Ade Putra. Materi tambahan dibawakan Oleh Komisioner KPU Provinsi Bung Christian Adiputra Oruwo.
Dalam PPAB tersebut antusias peserta yang begitu aktif dalam membumikan ajaran Sukarno di Sulawesi Tengah .
Sampai di tanggal 21 Oktober 2023 dilaksanakan musyawarah untuk mufakat dalam pembentukan DPC Karateker Gmni Poso sehingga menghasilkan keputusan Terpilihnya Ketua Karateker GMNI Cabang Poso Bung Fiki dan di dampingi sekertaris Bung Kundu serta Sarinah Melani Sebagai Bendahara.
Dalam pemilihan tersebut dilaksanakan dengan musyawarah untuk mufakat berjalan dengan aman dan tertib sampai selesai.
Ketua GMNI Luwuk Banggai Rifat Hakim dalam sambutan Penutupan menyampaikan siap mengawal GMNI Cabang Poso dalam kerja-kerja Organisasi.
“Kita akan mengawal DPC Karateker GMNI Poso sampai DPC Poso berstatus Definitif”,ungkapnya.
Dalam agenda Penutupan Tersebut Dihadiri oleh Komisioner KPU Poso dan Warek III bagian kemahasiswaan Universitas Sintuwu Maroso. (Ak)