
Photo: Sambutan Anggota KPU Banggai, Atriani sebelum ujian tes tertulis
Utustoria.com, Banggai. Bertempat di SMA N 1 Toili, 477 calon peserta Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari Kecamatan Moilong, Toili dan Toili Barat mengikuti tahapan seleksi tes soal tertulis.
Hadir memberikan Sambutan, Anggota Komisioner Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banggai, Atriani mengungkapkan bahwa ujian tersebut merupakan tahapan yang harus dilaksanakan oleh seluruh KPU Kabupaten/Kota di Indonesia, dirinya berharap agar siapapun nantinya yang lolos ke tahapan wawancara adalah orang – orang yang mampu memberikan nilai terbaik.
“Saya berharap semua peserta siap fisik dan juga pikiran agar dapat menjawab soal dengan baik dan berhasil meraih nilai terbaik untuk lanjut pada tahapan wawancara.” Ujarnya dalam sambutan.
Hadir juga dalam agenda tersebut Kapolsek Toili, Iptu Nanang Afrioko yang ikut memberikan arahan dan juga pengawasan agar ujian dapat berjalan dengan aman dan lancar.
Peserta ujian dibagi dari masing – masing 3 kecamatan yaitu, Moilong 125 peserta, Toili 220 peserta dan Toili Barat 132 peserta. Adapun yang bertugas sebagai pengawas di setiap ruangan kelas adalah Seluruh Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari setiap kecamatan.
Selanjutnya pengumuman tes tertulis ini akan dijadwalkan pada tanggal 15 – 17 Januari mendatang. (Red)