Photo: Siswa – Siswi PAUD Gugus 2 Melati Menyimak Penyampaian dari Rekan – Rekan Pertamina DMF
Pertamina Goes To School: Pertamina EP Donggi Matindok Field Bantu Anak Usia Dini Kenali Jenis-Jenis Kendaraan dan Fire Truck Equipment
Utustoria.com, Banggai. Dalam rangka rangkaian Puncak Tema Anak-Anak Usia Dini (PAUD), Pertamina EP Donggi Matindok Field (DMF) yang tergabung dalam Regional Indonesia Timur Subholding Upstream turut memeriahkan dan bergabung bersama anak-anak PAUD Gugus 2 Melati, Kecamatan Toili, (26/03).
Sebagai wujud partisipasi dalam mendukung pendidikan berkualitas yang selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Nomor 4, Pertamina EP Donggi Matindok Field melalui Fire Brigade Team bekerja sama dengan Gugus 2 Melati Kecamatan Toili untuk memberikan edukasi bagi anak-anak usia dini tentang jenis-jenis kendaraan dan fire truck equipment. Selain itu, kegiatan ini merupakan rangkaian dari puncak tema anak-anak PAUD khususnya di Gugus 2 Melati.
Kegiatan puncak tema merupakan kegiatan untuk memberikan kebermaknaan pembahasan disetiap akhir tema pembelajaran. Sehingga perlu dikokohkan dengan kegiatan yang bersifat menggembirakan, penguatan sikap, pengetahuan, keterampilan yang melibatkan berbagai pihak termasuk orang tua. Pada kegiatan ini, turut hadir Koordinator Pendidikan TK/ PAUD Kecamatan Thalib Mbau, Babinsa Agung, Babinkamtibmas Ahmad Abbas, Kepala Desa Rusa Kencana Mujianto, Tim Relations dan HSSE Donggi Matindok Field, serta seluruh guru, kepala sekolah, dan orang tua murid Gugus 2 Melati.
Pengenalan jenis kendaraan dan fire truck equipment disimulasikan langsung oleh Fire Brigade Team Donggi Matindok yang dipimpin secara langsung oleh Indradi Nur Akbar selaku safety officer. Selain pengenalan fire truck, beberapa peralatan penunjang lainnya yang dikenalkan diantaranya Alat Pemadam Api Ringan (APAR), fire hydrant system, selang hydrant/ fire hose, nozzel, serta simulasi pemadaman api menggunakan APAR, fire blanket, dan air. Anak-anak juga dibekali pemahaman sederhana mengenai segitiga api, yaitu bahan bakar, sumber panas atau api, dan oksigen yang dapat memicu terjadinya kebakaran.
Sejumlah 300 anak dan orang tua murid dari 8 sekolah PAUD dan TK sangat antusias dan aktif berpartisipasi dalam kegiatan edukatif ini. Sekolah PAUD dan juga TK yang ikut terlibat yaitu TK Al Hikmah Rusa Kencana, TK Santo Paulus Rusa Kencana, TK Nurul Ikhlas Cendana, TK Nurul Huda Cendana Pura, TK ABA Mansahang, TK Mandiri Tanah Abang, TK Puspa Indah Benteng, dan TK Generasi Bangsa Sido Mukti. Program Donggi Matindok Goes To School juga mendukung layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang holistic dan terintegratif.
“Kegiatan ini patut diapresiasi mengingat perusahaan turut andil dalam meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini khususnya di Kecamatan Toili. Melalui kegiatan ini anak-anak belajar mengenali secara langsung jenis-jenis kendaraan dan cara memadamkan api baik secara tradisional maupun menggunakan peralatan yang modern”, ungkap Mujianto Kepala Desa Rusa Kencana.
Di tempat terpisah, Donggi Matindok Field Manager Abidzar Akman menyampaikan “Melalui Pertamina Goes To School semoga dapat membantu meningkatkan antusias belajar anak-anak serta mendukung pembelajaran yang kreatif, aktif, dan interaktif”.
“Sebagai orang tua kami sangat senang, anak-anak semakin semangat dan orang tua juga dilibatkan dalam proses pembelajaran”, uangkap salah satu orang tua murid.
Kegiatan ini ditutup dengan pemberian bingkisan menarik kepada seluruh anak-anak PAUD dan TK yang telah antusias dan aktif selama kegiatan berlangsung. (Red)