Anev Mingguan, Kapolres Banggai Minta Jaga Kekompakan dan Tetap Semangat - Utustoria Anev Mingguan, Kapolres Banggai Minta Jaga Kekompakan dan Tetap Semangat - Utustoria

Anev Mingguan, Kapolres Banggai Minta Jaga Kekompakan dan Tetap Semangat

724
Spread the love

Photo: Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto SIK MH

Utustoria.com, Banggai. Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto SIK MH, mengajak seluruh personelnya untuk tetap menjaga kekompakan, solid dalam bertugas guna memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.

“Tetap semangat karena tugas Polri bukan hanya penegakan hukum tapi juga melakukan upaya preventif, preemtif dan membina Masyarakat,” ucap AKBP Satria saat memberikan arahan dalam kegiatan Anev Mingguan di Aula Rupatama Polres Banggai, Senin (16/11).

AKBP Satria menerangkan, selama proses tahapan Pilkada Serentak tahun 2020 ini seluruh personel untuk fokus dan terus melakukan patroli ke kantor penyelenggara Pilkada, posko-posko pemenangan Paslon di wilayah masing-masing serta masyarakat guna berkoordinasi dan menyampaikan pesan Pilkada Damai.

“Laksanakan tugas dengan tulus dan ikhlas, jangan setengah hati. Jangan kendor demi terciptanya kondusifitas kamtibmas,” terang AKBP Satria.

Baca Juga: Tidak Terbendung, Pasca Debat HATIMU Lanjut Blusukan

Perwira berpangkat dua melati ini pun berpesan kepada anggota tetap disiplin terhadap protokol kesehatan, berikan pesan imbauan kepada masyarakat untuk patuh terhadap protokol pencegahan Covid-19.

“Program rutin yang sudah dijalankan tetap dipertahankan dan lebih ditingkatkan, jangan sampai kendor,” imbau mantan Wakapolres Sidrap, Polda Sulsel ini.

“Ingat Netralitas Polri pada Pilkada adalah harga mati dan tidak bisa ditawar,” pungkas AKBP Satria.

Hadir dalam kegiatan anev minggu tersebut yakni, Wakapolres Banggai Kompol Esriyati Ndese SH MH, para pejabat utama, para Kapolsek dan perwira Polres Banggai. (Mad)